Kamabicab Agam diwakili Kakwarcab Agam Buka Diklat KMD dan KML Kwarcab Agam di Kwartir Ranting Ampek Angkek
AGAM, pusinfopers kwarcabagam - Ketua Majelis Pembimbing Cabang Kwartir Cabang (Kamabicab) 0306 Gerakan Pramuka Kabupaten Agam, diwakili Kakwarcab Agam, kak Ir. H. Jetson, MT membuka secara resmi Pendidikan dan Pelatihan Pembina Pramuka Kursus Pembina Pramuka Tingkat Mahir Dasar (KMD) dan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Lanjutan (KML) yang berlangsung Sabtu (14/09/2024) di Aula Gudep SMA Negeri 1 Ampek Angkek.
Kakwarcab Agam kak Ir.H.Jetson, MT saat membacakan sambutan Kamabicab menyebutkan bahwa melalui latihan pembina Pramuka kelak dapat mewujudkan pengetahuan dan keterampilan kepramukaan terutama dalam membentuk karakter peserta didik.
Pemerintah kabupaten Agam akan tetap memberikan support dan dukungan kepada pengurus kwarcab Agam dalam menggerakkan kegiatan kepramukaan.
Kepada korps pelatih diharapkan dapat mentransformasikan pengetahuan dan keterampilan kepada peserta kursus, yang diharapkan nanti dapat mengembangkan kepada peserta didik.di pangkalan gugus depannya di sekolah.
Ketua Pusdiklatcab Agam kak H. Irzal, S.Pd, mengingatkan bahwa kegiatan Pramuka, bagi orang dewasa adalah kegiatan sosial sebagai pengabdian yang sangat diperlukan bagi pembina
Yang terpenting adalah agar kita bisa mencoba sedikit prilaku peserta didik kearah lebih baik, kata kak Irzal.
Kamabiran Kwaran Ampek Angkek kak Rahmat Fajri sangat mendorong dan mensupport kegiatan kepramukaan digelar dan dilaksanakan di Kwartir ranting dan gugus depan.
Kamabiran Ampek Angkek mengharapkan kegiatan kepramukaan di kecamatan Ampek dapat berjalan dengan lancar. Kepada Kamabigus dan masing masing Gudep segera mendukung kegiatan kepramukaan di sekolah, dan kepada pengurus Kwaran berharap dalam tahun ini dapat melaksanakan jambore ranting di kecamatan Ampek Angkek.
Ketua panitia pelaksana KMD dan KML kak Rina Malaputri, M.Pd, dalam laporannya menyebutkan bahwa pendidikan dan pelatihan bagi pembina pramuka diikuti sebanyak 80 orang peserta, terdiri dari 54 orang peserta KMD dan peserta KML berjumlah 26 orang. Peserta KML juga diikuti seluruh calon peserta dari kecamatan SE kabupaten Agam.
Pelaksanaan kursus yang berlangsung tiga tahap setiap Sabtu dan Minggu dari tanggal 14, 15, 21, 22, 28 dan 29 September 2024 di komplek SMA Negeri 1 Ampek Angkek.
Bertindak sebagai narasumber selama KMD dan KML berasal dari Pusdiklatcab Tali Tigo Sapilin Kwarcab Agam, yaitu Kak H. Irzal, S.Pd, Astati, S.Pd, Suprapto, H. Fadli Aswad, S.Pd., Muhammad Syawal, S.Pd, M.Pd. Yunaidi S, S.Pd, M.Pd, Deswati, S.Pd, M.Pd, Guslim, A.Md, Imam Maulana Arrasuli, SHI, MH, Romi Frimadani, S.Pd, dan Agus Salim, S.Pd.I, MA.
Selesai pembukaan Kamabicab juga menyerahkan tunggul.latihan dari Kapusdiklatcab Agam Kak Irzal, kepada dua pimpinan kursus KMD kak Yunaidi.S, dan pinsus KML kak Astatik.(Yun.S)
Komentar
Posting Komentar