Peserta Mahapraja LKTPS III Kwarcab Agam Ikuti Sosialisasi Saka Dirgantara di Buper Bandar Mutiara Tiku

Peserta Mahapraja LKTPS Kwarcab Agam Ikut Terbang di Buper Bandar Mutiara Tiku


TANJUNG MUTIARA, perskwarcabagam - Pelaksanaan Perkemahan Hari Pramuka Jambore Cabang, Lomba Kreatifitas Penegak dan Pesta Siaga (Mahapraja LKTPS) 2024 yang diselenggarakan Kwarcab Agam pada hari kedua Jum'at (02/08/2024) berlangsung meriah dan menarik bersama Saka Dirgantara dari Lanud Sutan Sjahril Padang sekaligus simulasi terjun payung, di bumi perkemahan Bandar Mutiara Tiku

Kehadiran Saka Dirgantara dari Lanud Sutan Sjahril Padang menambah pengetahuan dan keterampilan khusus bagi Pramuka penggalang dan penegak saat menerima sosialisasi Saka Dirgantara dari Lanud Sutan Sjahril Padang.
Ketua kwarcab Agam Ir. Jetson, MT menyebutkan kehadiran Satuan Karya Dirgantara yang bergerak keterampilan teknis udara sengaja dibawa sekaligus mensosialisasikan kepada Pramuka untuk turut dan ikut serta menjadi anggota Saka Dirgantara nantinya.

Sebelumnya tim Lanud Sutan Sjahril Padang dengan kwarcab Agam telah saling mengadakan pertemuan, makanya pada kegiatan perkemahan Mahapraja LKTPS III Kwarcab Agam mengundang tim Saka Dirgantara hadir di tengah-tengah generasi muda Pramuka.

Kita berharap dengan telah disosialisasikannya Satuan Karya Dirgantara yang bergerak soal penerbangan, paralayang, Aero modeling dan pembuatan pesawat model akan lahir Anggota baru Saka Dirgantara di Agam. Apalagi Agam punya lokasi paralayang yang cukup representatif di Puncak Lawang, bisa bergabung dengan atlit senior paralayang di kabupaten Agam.
Pihak Kwarcab Agam akan merekrut peserta Pramuka penegak yang akan bergabung dalam Satuan Karya Dirgantara dan akan dilakukan pembinaan dan pelatihan oleh Instruktur dan Pamong Saka Dirgantara yang ada.

Diharapkan penegak di kwarcab Agam bisa mengenal dan diaktifkan kembali SAKA Dirgantara kwarcab Agam.

Turut hadir saat sosialisasi Saka Dirgantara, Kakwarcab Agam, Ir. Jetson,MT, beberapa kepala OPD, dan tim Lanud Sutan Sjahril Padang, Kak Letkol Sus Firdaus S.Ag., MM, selaku pimpinan Pangkalan Saka. Kak Letkol Hari Hardi Lek, selaku pelaksana harian Saka, Esty Fidiah Addha S.PSi selaku instruktur Saka, Kak Dodi instruktur Aeromodelling  dan kak Rio instruktur Paralayang. (Yun.S)

Komentar