Laksanakan Latihan Perdana
Pramuka di Pagadih
Palupuh, pusinfo kwarcabagam - Sebanyak 94 orang siswa SMP Negeri 3 Palupuh di Nagari Pagadih kecamatan Palupuh kabupaten Agam, mengikuti latihan pramuka perdana, digelar oleh pembina Pramuka yang baru saja selesai mengikuti kursus mahir pembina tingkat dasar.
Latihan Pramuka pertama kali bagi siswa SMP N 3 Palupuh, sengaja diadakan sehubungan sudah adanya pembina Pramuka yang telah mengikuti kursus mahir dasar yang digelar kwarcab Agam baru-baru ini di PKBM Literavokasi Lawang.
Demikian disampaikan Andria Roza wakil kesiswaan sekaligus pembina Pramuka SMPN 3 Palupuh, saat dimintai keterangan melalui telepon seluler dan pesan singkat WhatsApp, Minggu (12/2) dari Palupuh.
Disebutkan Andria Roza bahwa latihan Pramuka di SMPN 3 Palupuh di Pagadih baru petama kali digelar, yang diikuti anggota Pramuka penggalang enggalan sebanyak 94 orang siswa kelas 7, 8 dan kelas 9, dilaksanakan Kamis (9/2) kemaren di Pagadih.
Latihan Pramuka penggalang di SMPN 3 Palupuh sangat disuppor oleh kepala sekolah dan majelis guru. Melalui latihan kepramukaan kita berupaya meningkatkan perubahan tingkah laku generasi muda berkarakter.
Guru yang mendampingi selama latihan selain kepala sekolah Syafri Efendi didampingi Silvia Yudha, S. Pd, Jumaidesni, S. Pd, dan Sri Atika Putri, S. PdI., kata Andria Roza.
Sejumlah murid selama latihan tampak senang dan gembira serta bersemangat untuk latihan, karena selama ini latihan pramuka tidak ada, jadi mereka bangga ketika zaman mereka pramuka SMP 3 Palupuh didirikan,, tambah Roza.
Pada latihan pertama adalah pembentukan regu dan nama regu, pengenalan pramuka, pengenalan pakaian pramuka serta diisi dengan tepuk dan nyanyian.
Saat dimintai keterangan kepada Roza, menyebutkan pelaksanaan latihan secara resmi akan dilakukan pembukaan latihan secara resmi oleh Kamabigus pada hari Kamis mendatang, katanya. (Yun.S)
Komentar
Posting Komentar