Kwarran Baso Gelar Upacara Harpram ke 61


Baso- Kwarran Baso gelar Harpram ke 61 (14/8) di lapangan upacara MTsN 10 agam yg di pimpin langsung oleh Kamabiran Baso kakak Rio Eka Putra,S.IP,M.Si yang di hadiri peserta upacara lebih kurang 300 orang yang terdiri dari pengurus kwarran, kambigus, pembina pramuka, dan peserta didik yang ada di Kwarran Baso.
Semangat yang sangat mengebu dari seluruh perserta Upacara menambah semangat kedepannya untuk berkegiatan lebih giat lagi. "Merencanakan, bergerak, dan memulai maka kita akan tau bagaimana proses dan hasilnya, dari pada kita berdiam ditempat tidak ada guna" ujar salah satu panitia.
"selamat memperingati hari pramuka ke 61 sesuai dengan tema kegiatan nasional mengabdi tanpa batas untuk membangun ketangguhan bangsa, maka dengan  ini beliau menghimbau kepada mabigus dan pembina mari kita bangkitkan lagi semangat kepramukaan terkhususnya di gudep kita masing-masing dengan mematuhi protokol kesehatan.  Dan juga insya allah di akhir bulan agutus ini kwarran baso akan mengadakan kegiatan khusus utk pembina se-kecamatan  Baso yaitu workshop pembina. Juga tidak lupa ucapan selamat dan sukses kepada utusan Kwarcab Agam yang mengikuti Jambore nasional di bumi perkemahan cibubur." Sambutan Kamabiran Baso.(Weni)

Komentar