Kamabigus SMPN 1 Tanjung Raya Lepas Muhammad Zidan Maulana Peserta Jamnas XI Tahun 2022 Kwaran Tanjung Raya ke Cibubur

Kamabigus SMPN 1 Tanjung Raya Lepas Muhammad Zidan Maulana Peserta Jamnas XI Tahun 2022 Kwarcab Agam ke Cibubur  


Tanjung Raya, (Perskwarcabagam) - Kepala SMP Negeri 1 Tanjung Raya Rusdi, S.Pd.Kons., MM.Pd. melepas keberangkatan anggota pramuka Muhammad Zidan Maulana mengikuti Jambore Nasional XI tahun 2022, utusan Kwaran Tanjung Raya dalam acara sederhana selesai upacara Senin (8/8) di Maninjau.

Rusdi selaku kepala sekolah bersama majelis guru dan para siswa berharap perkembangan pramuka disekolah kita terus berlanjut dengan terpilihnya Zidan mengikuti Jamnas ke XI tahun 2022 di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta Timur.

Disebutkan Rusdi kepada Zidan, untuk mengikuti kegiatan dengan baik, jaga kesehatan, berprestasi dan kreatif hendaknya, jaga nama baik dan mengharumkan sekolah, kwaran, kwarcab dan wilayah di ajang nasional. Mudah-mudahan pengalaman selama jamnas menjadi bekal membentuk krakter masa depan dan ditularkan kepada kawan-kawan disekolah.

Keberangkatan Zidan menuju Jambore nasional bersama kontingen Kwarcab Agam memberikan kebanggaan kepada Tanjung Raya, dan sekolah khususnya, ungkap Rusdi selaku Kamabigus.
Sementara itu ketua kwaran Tanjung Raya Taufik mengucapkan selamat kepada pramuka penggalang SMP N 1 Tanjung Raya dimana Zidan tercatat sebagai peserta Jamnas XI tahun 2022 bersama kontingen kwarcab Agam.

Muhammad Zidan Maulana lahir di
Lubukbasung, 15 Maret 2008, sekarang duduk di kelas VIII, memiliki cita-cita menjadi polisi.

Kedua orangtua Zidan adalah Indra Gusmaidi dan Vera Hasomaria merasa senang anaknya terpilih sebagai peserta Jamnas XI tahun 2022. Ini adalah berkat pembinaan dari pihak sekolah dan pembina pramuka kata Indra Gusmaidi.

Pelepasan Zidan bersama kawan-kawan dan majelis guru disekolah sangat perlu sekaligus mohon doa restu dari majelis guru, siswa dan karyawan SMP N 1 Tanjung Raya.
Pihak sekolah bersama kwaran Tanjung Raya selain memberikan suppor juga sekaligus penyerahan uang saku, pakaian dan peralatan kebutuhan Jamnas serta persediaan rendang, tambah Rusdi.

Turut memberikan selamat kepada Zidan peserta Jamnas Agam dari kwaran Tanjung Raya pembina pramuka Antoni, S.Pd. ketua kwaran Tanjung Raya Taufik didampingi orangtua. Demikian ditambahkan Rusdi. (Yun.S)

Komentar