Kamabigus Mhd Syafei Lepas Mifzurra Fathisa Peserta Jamnas XI Tahun 2022 Utusan Kwaran Matur Kwarcab Agam ke Cibubur
Foto Bersama Kamabigus MTsS Muhammadiyah Lawang Tigo Balai Bersama Orangtua Lepas Mifzurra Fathisa Peserta Jamnas XI Tahun 2022 Utusan Kwaran Matur Kwarcab Agam ke Cibubur
Matur, (Perskwarcabagam) - Kepala Madrasah Tsanawiyah Swasta (MTsS) Muhammadiyah Lawang Tigo Balai kecamatan Matur kabupaten Agam Muhammad Syafe'i, S.Ag melepas keberangkatan anggota pramuka Mifzurra Fathisa HD mengikuti Jambore Nasional XI tahun 2022, utusan Kwaran Matur dalam acara sederhana selesai upacara Senin (8/8) di Lawang.
Mhd.Syafe'i, selaku kepala sekolah bersama majelis guru dan para siswa berharap perkembangan pramuka disekolah kita terus berlanjut dengan terpilihnya Fathisa mengikuti Jamnas ke XI tahun 2022 di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta Timur.
Disebutkan Syafe'i kepada Mifzurra Fathisa untuk mengikuti kegiatan dengan baik, jaga kesehatan, berprestasi dan kreatif hendaknya, jaga nama baik dan mengharumkan sekolah, kwaran, kwarcab dan wilayah di ajang nasional.
Pramuka terbaik Agam dari Kwaran Matur Fathisa menuju Jamas XI 2022
Mudah-mudahan pengalaman selama jamnas menjadi bekal membentuk krakter masa depan dan ditularkan kepada kawan-kawan disekolah.
Keberangkatan Fathisa menuju Jambore nasional bersama kontingen Kwarcab Agam memberikan kebanggaan bagi kwaran Matur dan sekolah khususnya, agar kedepan dapat dijadikan contoh dengan hatapan menjadì pramuka telada ungkap Syafe'i selaku Kamabigus.
Mifzurra Fathisa HD lahir di Bukittinggi, 30 Juli 2008, saat ini duduk di kelas 8 MTsS Muhammadiyah Lawang Tigo Balai, memiliki cita-cita sebagai Arsitek.
Kedua orangtua Fathisa adalah Miftahul Huda sebagai ASN dan Dewi Asmita merasa senang dan bangga anaknya terpilih sebagai peserta Jamnas XI tahun 2022. Ini adalah berkat pembinaan dari pihak sekolah dan pembina pramuka kata Syafei dan juga melanjutkan cita-cita orangtuanya dulu aktif di pramuka.
Pelepasan Fathisa menuju Jamnas ke Cibubur dilepas bersama kawan-kawan dan majelis guru disekolah, sekaligus mohon doa restu dari majelis guru, siswa dan karyawan serta komite di Perguruan Muhammadiyah LawangTigo Balai.
Orangtua Fathisa, juga aktif kegiatan pramuka SMA Matur dengan pembina kak Yunaidi.S, dulunya merasa haru dan senang, dimana air kacu yang mengalir bagi orangtuanya dapat sampai kepada Fathisa. Raihlah cita-cita mu melalui kegiatan yang bermanfaat seperti latihan pramuka, jaga kesehatan dan timba ilmu sebanyaknya di nasional, kata Dewi Asmita orangtua Fathisa.
Turut memberikan selamat kepada peserta Jamnas utusan kwaran Matur Camat selaku Kamabiran dan Ahmad Sazali selaku Kakwaran Matur dengan iringan doa semoga sukses. Ikuti dengan baik dan sekembali dari Jamnas kembangkan ilmu dan keterampilan yang diperoleh.
Mifzurra Fathisa dipercaya sebagai pembaca ayat suci alquran sebelum dilepas oleh Bupati Agam di Aula Utama Bupati di Lubukbasung.
Selamat bergabung dengan kontingen kwarcab Agam menuju Cibubur. Demikian disampaikan Kamabiran dan Kakwaran Matur saat pelepasan dari sekolah di Lawang, melalui telepon selulernya.
Ditambahkan Syafe'i yang turut hadir pada acara pelepasan, dimana Mifzurra Fathisa dipercaya sebagai pembaca ayat suci alquran sebelum dilepas oleh Bupati Agam di Aula Utama Bupati di Lubukbasung. (Yun.S)
Komentar
Posting Komentar